Sepeda Impian

www.tips-fb.com Posted by Jifun

Gara – gara melihat teman sekantor browsing website salah satu merk sepeda saya jadi pengin merealisasikan keinginan saya dari jaman masih sebagai trainee di kantor saya dulu yaitu menjadi Biker. Sebenarnya keinginan ini hampir saja terpenuhi tahun kemarin namun saya malah jadi bingung memilih jenis sepeda apa yang harus saya beli mengingat kontur kota domisili saya yang separuh bergunung – gunung separuh rata. Dan bodohnya saya, selama bingung itu uang yang sudah terkumpul malah saya habiskan untuk kesenangan lain saya yaitu komik dan novel. Jadilah sampai saat ini saya membonceng teman saya naik motor tiap pagi. Heheheheh…. Bukan biker tapi mboncenger. Kembali ke laptop (sori mas tukul, minjem bentar), akhirnya saya pun memberanikan diri untuk membuka website salah satu merk sepeda dan melihat jenis – jenis sepeda. Setelah disesuaikan dengan budget saya (semoga saja saya tidak boros selama 3 bulan ini) saya memilih sepeda kota jenis yang dapat dilipat. Kerennya, sepeda ini selain dapat dilipat (yang nantinya mau saya bawa ke ruangan di kantor dan ditaruuh di bawah meja saya) sepeda ini ternyata dilengkapi dengan gear, cocok sekali untuk kota domisili saya. Ditambah lagi dapat saya gunakan untuk cross country pada hari Sabtu. Wah jadi tidak sabar untuk segera memilikinya. Semoga tiga bulan lagi saya bisa mendapatkan sepeda impian saya ini. Amien.

0 comments:

Post a Comment